Kick off Riau Sharia Week 2024: BI Gelar Capacity Building Nazhir Wakaf Produktif Bersama BWI Riau
Rabu, 27-03-2024 - 14:23:14 WIB
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU – Bank Indonesia (BI) bekerja sama dengan stakeholders terkait melaksanakan edukasi dan sosialisasi sebagai bagian dari strategi utama dalam upaya pengembangan ekonomi dan keuangan syariah.

Salah satu kegiatan yang dilakukan melalui pelaksanaan kampanye massal, seminar, perlombaan, bazar UMKM, workshop, dan talkshow. Rangkaian kegiatan tersebut dibungkus dalam sinergi flagship program yaitu Festival Ekonomi Syariah (FESyar) yang rutin dilaksanakan pada 3 regional yaitu Sumatera, Jawa dan Kawasan Timur Indonesia setiap tahunnya.

Menginjak tahun ke-11 pelaksanaan FESyar pada tahun 2024, Bank Indonesia Provinsi Riau kembali menyelenggarakan rangkaian kegiatan Riau Sharia Week 2024 sebagai bagian dari road to FESyar Regional Sumatera 2024.

Riau Sharia Week tahun ini dibuka dengan pelaksanaan kegiatan Capacity Building Nazhir Wakaf Produktif yang digelar pada hari Rabu, 27 Maret 2024 di Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Riau.

Kegiatan ini menggandeng Badan Wakaf Indonesia (BWI) Provinsi Riau sebagai lembaga yang memiliki tugas dan wewenang untuk mengembangkan dan memajukan perwakafan, termasuk pembinaan nazhir wakaf.

Kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan literasi akan pengelolaan wakaf produktif menghadirkan narasumber dan moderator yang telah berpengalaman dalam pengembangan wakaf di Indonesia, di antaranya Ketua BWI Riau, H.Abd.Rasyid Suharto Pua Upa, Ketua Pembina Nazir BWI Provinsi Riau dan Ketua Yayasan Andalusia Indonesia, DR. Yudi Irwan, Wakil Rektor Universitas Darusalam, Gontor, Dr. Khoirul Umam, M.Sc., dan CEO Sinergi Foundation, Asep Irawan.

Wakaf produktif menjadi salah satu jenis wakaf yang lekat dengan manfaat progresif untuk pemberdayaan umat. Pengelolaan wakaf produktif dapat diartikan sebagai metode pengelolaan wakaf yang berorientasi pada pemberdayaan aset-aset produktif agar menghasilkan keuntungan secara berkelanjutan.

“Wakaf produktif memiliki potensi besar untuk menjadi sumber pembiayaan ekonomi syariah, dan pengembangan ekonomi nasional terutama di Provinsi Riau, yang pada akhirnya mampu memperkuat kesejahteraan sosial,” kata Ketua BWI Riau, H Abd. Rasyid Suharto Pua Upa, M.Ed.

Kepala Kantor Perwakilan BI Provinsi Riau Panji Achmad mengatakan, melihat potensi wakaf yang sangat besar di Indonesia sebagai negara dengan penduduk muslim terbanyak di dunia, diperlukan tata kelola yang optimal pada harta yang diwakafkan.

“Para nazhir dituntut memiliki kemampuan yang mumpuni sebagai manajer wakaf untuk menunjang pengembangan, dan Bank Indonesia bersama pemerintah merespon kebutuhan tersebut dalam bentuk pelaksanaan capacity building mengenai pengelolaan wakaf produktif di Indonesia khususnya Provinsi Riau,” katanya.

Kedepannya, melalui kegiatan Capacity Building Nazhir Wakaf Produktif, para Nazhir Wakaf dapat memperoleh pemahaman yang baik terkait pengelolaan wakaf produktif dari narasumber yang telah berpengalaman, sehingga diharapkan dapat menjadi nazhir wakaf yang lebih profesional.

“Dengan demikian, peran wakaf produktif dalam pengembangan pendidikan dan ekonomi syariah di Provinsi Riau akan lebih optimal, dan berdampak positif pada peningkatan kesejahteraan umat,” katanya.

Selanjutnya, berbagai kegiatan akan menyemarakkan Riau Sharia Week 2024, diantaranya: 1) Sharia Forum yaitu kegiatan peningkatan literasi ekonomi syariah berupa talkshow, workshop dan sosialisasi; 2) Sharia Competition yaitu berbagai macam lomba terkait pengembangan ekonomi syariah diantaranya adalah Wirausaha Muda Syariah, Pondok Pesanten Unggulan, Lembaga Ziswaf Unggulan, Konten Eksyar, Berbalas Pantun, Dakwah Eksyar Pesantren, Fashion Show, Halal Chef Competition, Fashion Design serta Kreasi Nasyid yang akan berlangsung mulai tanggal 27 Maret 2024; dan 3) Sharia Fair (Bazar UMKM Syariah) pada malam puncak Riau Sharia Week tanggal 28 April 2024 di Mall Living World Pekanbaru. Seluruh rangkaian kegiatan dilaksanakan untuk semakin memperluas wawasan masyarakat Riau terhadap perkembangan Ekonomi Syariah. (rls/jess)



 
Berita Lainnya :
  • Kick off Riau Sharia Week 2024: BI Gelar Capacity Building Nazhir Wakaf Produktif Bersama BWI Riau
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Besok, Ada Atraksi Untuk Masyarakat di Lanud Rsn Pekanbaru
    02 Sudah 90 Persen Lebih, Penetapan NIP PPPK Pemprov Riau Tahun 2023 Hampir Rampung
    03 Ancaman Perang Nuklir Iran - Israel Makin Nyata
    04 Indonesia Dikepung 3 Juara di Semifinal Piala Asia U-23
    05 Akhir Pekan, Waspada Hujan Dengan Petir dan Angin Kencang Masih Akan Terjadi di Riau
    06 Mantan Bupati Inhil Wafat, Pj Gubri Sampaikan Dukacita Mendalam
    07 Musim Hujan Diprakirakan Berlangsung Sampai Akhir April
    08 Disnakertrans Riau Tuntaskan 28 Laporan THR
    09 5.274 JCH Riau Mulai Diberangkatkan 12 Mei 2024
    10 Nasabah BRK Syariah Ikuti Silaturahmi dan bimbingan Jemaah Calon Haji
    11 AS Tangkap Hampir 500 Mahasiswa Pedemo Pro Palestina di Kampus-Kampus
    12 Per Maret 2024, APBN Surplus Rp8,1 T
    13 Timnas Melaju ke Semifinal Piala Asia U-23. Erick Thohir, Mereka Pencetak Sejarah Baru
    14 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Hujan Dengan Angin Kencang
    15 Timnas Indonesia U-23 Lolos Semifinal Piala Asia U-23 Usai Kalahkan Korsel melalui Drama Adu Pinalti
    16 Respon Keluhan Masyarakat, Pemko Pekanbaru Lelang Lagi Overlay 6 Ruas Jalan
    17 Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
    18 Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
    19 Tim U-23 Indonesia Optimistis Redam Korea Selatan
    20 Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
    21 Siswa SMAN 8 Pekanbaru Banyak Lulus SNBP di Perguruan Tinggi Ternama
    22 Masih Ada Hujan di Riau
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau