Satgas Covid-19 Riau Jemput Pasien Isolasi Mandiri
Kamis, 15-07-2021 - 19:21:00 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU -- Bertempat dilapangan kantor gubernur Riau jalan Sudirman, Kapolda Irjen Agung Setia Imam Effendi SH SIK MSI bersama Wakil Gubernur Brigjen TNi (P) Edi Natar Nasution dan Walikota Pekanbaru pada Kamis (15/7/2021) menggelar apel dan melepas keberangkatan secara serentak 60 unit ambulance yang akan menjemput pasien Covid-19 yang melakukan isolasi mandiri.

Masing masing unit ambulance tersebut diawaki 1 orang dokter, 2 orang tenaga kesehatan dan driver dikawal oleh petugas dari Ditlantas dan Dit Sabhara Polda Riau serentak menjemput pasien Covid-19 yang isolasi mandiri untuk dibawa ke tempat isolasi terpadu mandiri agar mendapatkan pelayanan kesehatan yang lebih baik.

Dalam kesempatan apel,  Wakil Gubernur Riau mengatakan bahwa saat ini kita melaksanakan PPKM diperketat dan sebagian besar daerah telah melakukan PPKM Micro. Dari data yang kita dapatkan pda 14 juli, di Riau terpapar 987 orang dengan kesembuhan 447 orang.

“Kita harus bersama-sama menanggulangi covid19 di Riau khususnya di Pekanbaru,” ujar Edi Natar.

Sementara itu dalam sambutannya Kapolda Riau mengatakan bahwa menolong masyarakat yang terpapar covid19 sebagaimana arahan Wakil Gubernur tadi menjadi penyemangat bagi semuanya. 

“Semoga hari ini saudara saudara kita dapat ditangani dengan baik dan kemudian secara keseluruhan covid-19 bisa kita tangani juga dengan baik. Apa yang kita lakukan, di catat oleh Tuhan sebagai amal ibadah,” ujar Agung. 

Agung mengatakan kegiatan pengerahan petugas (dokter dan tenaga kesehatan) melibatkan 60 unit ambulan yang dikawal oleh Ditlantas dan Dit Sabhara ini sebagai respon dalam mengatasi covid diwilayah Riau,agar masyarakat yang terpapar covid-19 dapat ditangani secara lebih baik dan cepat sembuh.

“Polda Riau bersama satgas akan tetap menjaga agar semangat aparat dan semua petugas tidak kendor dan apa yang dikerjakan ini akan selalu digelorakan,” imbuhnya.

Kapolda juga menyatakan kesiapannya mendukung pemerintah mengatasi pandemi covid-19.

“Polda Riau siap mendukung pemerintah dalam pelaksanaan PKKM Darurat jika itu terjadi dan saat ini Pekanbaru masih dalam taraf PPKM yang diperketat,” tutupnya. (JG/RLS)



 
Berita Lainnya :
  • Satgas Covid-19 Riau Jemput Pasien Isolasi Mandiri
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Arus Mudik dan Balik Lebaran, Penumpang di Bandara SSK II Pekanbaru Mencapai 157.480 Orang
    02 Ahad Malam, Pj Gubri akan Buka MTQ Ke-42 Tingkat Provinsi di Dumai
    03 Jelang MTQ Ke-42 Provinsi Riau Tahun 2024, Kafilah Kota Pekanbaru Ikuti Pemusatan Latihan
    04 Pelatihan Vokasi Juru Las PHR Jadikan Pemuda Riau Siap Kerja
    05 Pj Gubri SF Hariyanto Apresiasi Semua Pihak Jalur Mudik di Riau Lancar
    06 Rayo Onom di Baserah, Kadisbud Riau: Segera Daftarkan Buah Golek untuk Warisan Budaya
    07 Indonesia Serukan Deeskalasi Konflik di Timur Tengah
    08 Cuaca Cerah Berawan namun Tetap Waspada Hujan disertai Angin Kencang dan Petir
    09 BMKG Pekanbaru Rilis Cuaca Ekstrem di Riau Hingga Tanggal 21 April
    10 Pj Gubri SF Hariyanto Rayakan "Ayi Ayo Onam" Bersama Ribuan Masyarakat Kampar
    11 Gagalkan Pencurian Aset Pemprov Riau, Tujuh Anggota Satpol PP dapat Penghargaan
    12 Pembiayaan Gadai Emas Lebih Murah di BRK Syariah, Ujrahnya Hanya Rp.6.000 per Gram
    13 Pj Gubri Carikan Solusi Kemacetan Persimpang SKA
    14 Meski Cerah Berawan Namun Tetap Waspada Hujan disertai Angin Kencang dan Petir
    15 Pemprov Selesaikan 94 Persil Pembebasan Lahan Masyarakat Untuk Pembangunan Flyover Panam
    16 Pj Gubri Pastikan Riau Telah Siap Untuk Gernas BBI/BBWI 2024
    17 Tindaklanjuti Aduan THR, Disnakertrans Riau akan Turunkan Tim Pengawas
    18 PBB Cemas Situs Nuklir Iran Jadi Target Empuk Balas Dendam Israel
    19 Harga Minyak 'Mendidih' Usai Israel Pertimbangkan Balas Serangan Iran
    20 Anggap Kekalahan Indonesia Kontroversial, Erick Thohir Kirim Surat Protes ke AFC
    21 Pemprov Riau Tak Berlakukan WFH ASN
    22 Pj Gubri SF Hariyanto Pimpin Apel Pagi Bersama Usai Libur Lebaran
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau