Jubir Covid-19 Ingatkan Masyarakat Untuk Tidak Menggelar Pesta
Senin, 08-06-2020 - 23:11:22 WIB

TERKAIT:
   
 

PEKANBARU -- Juru Bicara (Jubir) Covid19 Provinsi Riau, dr. Indra Yovi kembali mengingatkan masyarakat untuk tidak menggelar pesta atau syukuran di tengah pandemi Covid19 ini.

Meskipun sudah terjadi masa transisi antara Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) ke new normal atau tatanan hidup baru, jelas dr. Yovi belum ada pencabutan larangan untuk pesta.

"Sebaiknya tidak dilakukan pesta atau arisan," katanya saat melakukan Press Conference di Gedung Daerah Balai Pauh Janggi Riau, Senin (08/06/2020).

dr. Yovi menegaskan, jangankan untuk pesta atau acara arisan, saat ini salat jumat saja atau ibadah saja yang hukumnya wajib masih diatur dengan ketat.

Ia menambahkan, jangan sampai karena tatanan hidup baru masyarakat salah arti, menggap pesta diperbolehkan sehingga muncullah cluster baru dalam kasus positif Covid-19 di Riau.

"Jangan sampai ada muncul cluster pesta atau cluster arisan," tuturnya.

Ungkapnya, pesta bisa digelar kapan saja tidak mesti dalam kondisi pandemi saat ini, bisa jadi dua atau tiga tahun lagi jika pandemi ini telah berakhir.

"Yang pentingkan menikahnya, pesta-pestanya nanti saja kalau semua sudah kembali seperti sedia kala," ucapnya. (MCR)



 
Berita Lainnya :
  • Jubir Covid-19 Ingatkan Masyarakat Untuk Tidak Menggelar Pesta
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Sudah Tahap Lelang, RS Otak dan Jantung di Riau Mulai Dibangun Tahun Ini
    02 Akhir Pekan, Ada Potensi Hujan di Sebagian Besar Wilayah Riau
    03 Dihadiri Refly Harun RBBA Siap Antar Edy Natar Pimpin Riau
    04 Bandara SSK II Pekanbaru Siap Melayani Pemberangkatan 3.294 CJH Riau
    05 Disambut Hangat, Edy Natar Kembalikan Berkas Pendaftaran Balon Gubri Dari PKS
    06 Pertamina Hulu Rokan Pamerkan Inovasi Teknologi di Oman Petroleum & Energy Show 2024
    07 Erick Thohir : Terima Kasih Garuda Muda, Terima Kasih Indonesia
    08 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini Jumat 10 Mei 2024
    09 Selangkah Menuju Olimpiade Paris, Indonesia Jangan Gentar Lawan Guinea
    10 Jelang Pertandingan Play Off Olimpiade Paris, Shin Tae-yong Ingin Kebugaran Pemain Terjaga
    11 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini, Potensi Hujan di Sebahagian Besar wilayah Riau
    12 Riau Kembali Dapat Sapi Kurban Bantuan Presiden
    13 Pemprov Riau Bahas Lahan Tol Pekanbaru - Rengat
    14 Alih Kelola, Tarif Parkir Pasar Tradisional di Pekanbaru Bakal Turun
    15 PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan
    16 Tahun Ini Pemprov Riau Terima Ribuan PPPK dan CPNS
    17 BRK Syariah Buka Peluang Besar untuk Petani Mendapatkan Dana Peremajaan Sawit
    18 Warga Dusun Terpencil di Indragiri Hulu Riau Kini Nikmati Listrik 24 Jam
    19 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Potensi Hujan di Riau
    20 Perkuat Hubungan Dengan Media, Bawaslu Hadiri Workshop Peliputan Pemilu dan Pilkada 2024
    21 Tumbuh 10,66 Persen, 1.044.911 Wajib Pajak Badan Telah Menyampaikan Laporannya.
    22 Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau