Renang Riau Target Tambahan 3 Emas di hari ke Tiga Porwil XI
Selasa, 07-11-2023 - 13:44:47 WIB
Foto : Foto : Atlet cabang olahraga Renang bertanding pada final nomor 200 meter gaya punggung putri saat Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) Sumatera XI, Pekanbaru.
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU -- Menuai hasil sukses di 2 hari pertandingan cabang olahraga renang Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) XI Sumatera 2023 tidak membuat cabang Renang Riau berpuas diri. Bahkan Pmengurus Provinsi (Pengprov) Aquatic Indonesia (AI) Riau kembali menargetkan bisa menambah minimal 3 emas lagi di hari ketiga petandingan yang berlangsung hari ini, Selasa (7/11/2023) di kolam renang Aquatic Center Pekanbaru.

Di hari ketiga pertandingan Renang Porwil akan ada 8 nomor lomba yang digulirkan, dan akan menyelesaikan babak final. Yakni di nomor 200 meter gaya dada putra, 200 meter gaya dada putri, 50 meter gaya punggung putra, 50 meter gaya punggung putri, 100 meter gaya kupu-kupu putra, 100 meter gaya kupu-kupu putri, 1500 meter gaya bebas putra, serta 800 meter gaya bebas putri.

“Dari 8 perenang Riau yang turun hari ini, berdasarkan hasil catatan waktu di babak penyisikan pagi, mereka memiliki peluang 3 hingg 4 medali emas yang bisa diraih. Mudah-mudahan catatan waktu di babak penyisihan tadi tidak berkurang tapi malah meningkat,” Sebut Ketua Harian Aquatic Indonesia (AI) Riau, Deni Ermanto, Selasa (7/11/2023).

Deni mengaku, perenang Riau memiliki peluang besar untuk meraih medali. Namun diakuinya jajaran pelatih tidak ingin membebani atlet, dan berharab mereka bisa tampil dengan sebaik mungkin. 

“Dari dua hari pertandingan hasil kita trennya sangat baik. Hari ini ada vanessa, ada Faizal, Dimas, Alhamdi, dan Diva yang akan turun. Kita berharap para atlet capai best timenya dan lolos limit PON,” harapnya. 

Untuk diketahui, saat ini Renang Riau telah mengumpulkan 9 medali emas, 3 perak dan 3 perunggu. 4 Medali emas Riau di cabang Renang diperoleh dari nomor 200 meter gaya punggu putri atas nama Fany Rahmadani Putri. M Ricky Pratama Wirahadi Putra di 50 meter gaya bebas putra. Anandia Treciel Vanessa Efatoh di nomor 400 meter gaya ganti perorangan putri.

Selanjutnya nomor 4 x 200 meter gaya bebas estafet putra yang bermaterikan Dziamar Alfath Muhammad, Dimas Prayugo, Faizhal Dewantara, dan M Rijky Pratama Wira Hadi Putra, dan nomor 4 x 200 meter gaya bebas estafet putri dengan materi Fany Rahmadani Putri, Lovely Quinsha, Keisha Septya Ardina, dan Anandya Treciel Vanessa Efatoh.
Medali emas juga dipersembahkan oleh  M Ricky Pratama Wirahadi Putra di nomor 200 meter gaya bebas putra.  Selanjutnya Anandia Treciel Vanessa Evatoh mendapatkan 2 medali emas, pertama dinomor 50 meter gaya kupu-kupu putri dan 100 meter gaya dada putri.

Kemudian emas yang keempat dipersembahkan oleh Faizhal Dewantara dari nomor 100 meter gaya dada putra.
Sementara itu 3 perak masing-masing diraih oleh Lovely Quinsha di nomor 200 meter gaya bebas putri, Dimas Prayugo di nomor 200 meter gaya bebas putra. Dan dari nomor 4 x 100 meter putri yang bermaterikan Fany Rahmadani Putri, Lovely Quinsha, Diva Anggaraini dan Anandia Treciel Vanessa Efatoh. 

Sedangkan 3 perunggu dari Renang, masing masing pada nomor 400 meter gaya ganti perorangan putri atas nama Diva Anggaraini, Keisha Septia Ardina di nomor 200 meter gaya punggung putri, serta oleh Ageng Aulia Putri Umarindaru yang turun di nomor 100 meter gaya dada putri.(rls/pri)



 
Berita Lainnya :
  • Renang Riau Target Tambahan 3 Emas di hari ke Tiga Porwil XI
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 PHR Berhasil Tambah Produksi Minyak dari Lapangan Tua Blok Rokan
    02 Tahun Ini Pemprov Riau Terima Ribuan PPPK dan CPNS
    03 BRK Syariah Buka Peluang Besar untuk Petani Mendapatkan Dana Peremajaan Sawit
    04 Warga Dusun Terpencil di Indragiri Hulu Riau Kini Nikmati Listrik 24 Jam
    05 BMKG Rilis Prakiraan Cuaca Hari Ini, Ada Potensi Hujan di Riau
    06 Perkuat Hubungan Dengan Media, Bawaslu Hadiri Workshop Peliputan Pemilu dan Pilkada 2024
    07 Tumbuh 10,66 Persen, 1.044.911 Wajib Pajak Badan Telah Menyampaikan Laporannya.
    08 Antusias Siswa SMA Pekanbaru Mengenal Asal Usul Migas Lewat PHR Journey Room
    09 Nikmati Gurihnya Ikan Bakar di Kedai Kopi Selatpandjang & Resto Pekanbaru
    10 Menteri PANRB: Seleksi CPNS Sekolah Kedinasan Mulai Mei, CASN Juni
    11 Konsisten Dukung Talenta Muda Esports Indonesia, Tri Kembali Gelar H3RO Esports 5.0
    12 Israel Serbu Rafah Gaza, Jatuhkan Bom di Darat-Udara hingga 12 Tewas
    13 Di Negara ASEAN, Pertumbuhan Ekonomi RI Bukan Nomor Satu
    14 Akhirnya Pertandingan Timnas Indonesia U-23 Vs Guinea Disiarkan di TV Nasional
    15 Jokowi: Rencana Pembangunan Antara Pusat dan Daerah Harus Sejalan
    16 Ada Potensi Hujan di Sebahagian Besar Wilayah Riau
    17 Meningkat Dari Tahun Lalu, Transaksi Bazar UMKM BBI Riau Capai Rp3,08 Miliar
    18 Pendaftaran Panwascam Baru Resmi Dibuka.
    19 Niger Usir Tentara AS di Pangkalan Militer, Kini Diduduki Rusia
    20 Harga Minyak Merangkak Naik Gara-gara Saudi Kerek Harga
    21 Seperti Indonesia U-23, Guinea U-23 Diperkuat Bintang Tim Senior
    22 PHR Gelar Talk Show Bertajuk Tuan Dukung Puan, Bentuk Komitmen Dukung Kesetaraan Gender
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau