Messi Pergi, Barcelona Bisa Bangkrut
Sabtu, 19-12-2020 - 08:56:52 WIB
Lionel Messi bisa bikin Barcelona bangkrut. (AP)
TERKAIT:
   
 

BULETINSATU.com -- Lionel Messi bisa membuat Barcelona makin mendekat pada kebangkrutan di akhir musim setelah meninggalkan Camp Nou setelah kontraknya habis.

Kontrak Messi dengan Barcelona berakhir pada 30 Juni 2021 mendatang. Sejauh ini, bintang asal Argentina itu tidak memberikan sinyal akan bertahan dengan memperpanjang kontrak.

Dikutip dari Diario Gol, Barcelona harus membayarkan sekitar 30 juta euro atau setara dengan Rp519,7 miliar sebagai bagian dari bonus usai perpanjangan kontrak sebelumnya.

Bonus tersebut merupakan apresiasi dari loyalitas Messi yang memperbarui kontrak dengan Blaugrana pada 2017.

Angka tersebut awalnya 66 juta euro, namun sudah dibayarkan Barcelona setelah penandatanganan kontrak baru. Bonus loyalitas itu juga pernah diterima legenda Barcelona lain: Xavi Hernandez dan Andres Iniesta.

Menurut laporan tersebut, Messi tidak peduli dengan kondisi keuangan Barcelona saat ini yang tengah krisis. Striker 33 tahun itu akan tetap meninggalkan Camp Nou dengan meminta semua haknya dari bonus loyalitas tersebut.

Klausul yang dibuat presiden klub sebelumnya Josep Bartomeu dan dewan direksi tentu saja tidak akan menguntungkan Barcelona pada saat ini dan bisa menempatkan klub asal Catalunya itu selangkag menuju kebangkrutan.

Meski demikian, untuk jangka panjang, melepas Messi bisa menyeimbangkan keuangan Barcelona di masa depan. Saat ini berdasarkan kontraknya pada 2017, La Pulga menerima gaji sebesar 99,6 juta euro (sekitar Rp1,7 triliun).

Dengan melepas Messi, Barcelona bisa lebih berhemat dan memiliki peluang memulihkan finansial mereka di tengah krisis akibat pandemi virus corona.

Messi diklaim ngotot pergi dari Barcelona karena ingin bergabung dengan tim yang memiliki skuad kompetitif dalam bersaing, terutama di Liga Champions.

Pada saat ini, Barcelona jauh dari tim yang diharapkan Messi itu. Meski demikian, memiliki pemain muda seperti Ansu Fati, Sergino Dest, Pedri, hingga Frenkie de Jong akan membuat Blaugrana berinvestasi di masa depan.

Akan tetapi, Messi tidak ingin menunggu, karena ia sadar sudah memasuki akhir-akhir dari kariernya sebagai pemain.

Sejauh ini, Manchester City dikabarkan jadi klub yang paling berpeluang menampung Messi lantaran faktor Pep Guardiola. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Messi Pergi, Barcelona Bisa Bangkrut
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 OJK Riau Gelar Coaching Clinic Aplikasi Portal Perlindungan Konsumen (APPK) Bagi 38 PUJK di Riau
    02 Harga Bahan Kebutuhan Pokok di Pekanbaru Stabil Pasca Idul Fitri
    03 Pemprov Riau Sediakan 150 Stand UMKM Gratis di Gernas BBI dan BBWI, Begini Cara Daftarnya
    04 Israel Bersiap Giring Warga Palestina dari Rafah usai Tertunda
    05 Maret 2024, Impor Beras dan Gandum Melonjak
    06 Pj Gubri Akan Sentuh Infrastruktur Sampai ke 12 Kabupaten/Kota
    07 Disebutkan Media Korea, Shin Tae Yong Senjata Paling Berbahaya Indonesia
    08 Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
    09 Kepala Puskesmas Diingatkan Serius Jalankan Program Doctor On Call
    10 Hujan Sepanjang Hari, Waspada Petir Dan Angin Kencang
    11 Wujudkan Misi Untuk Kesejahteraan Umat, BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad
    12 PHR Pastikan Produksi Migas Blok Rokan Tetap Produktif, Meski Sempat Diterjang Banjir
    13 BPS Umumkan Rilis Ekspor Riau Periode Maret 2024
    14 Tim Komisi II DPR RI Kunker di Riau
    15 Pengusaha Buka-bukaan Biang Kerok Gula Langka dan Mahal di Ritel
    16 STY Belum Puas Usai Bawa Indonesia ke Perempat Final Piala Asia U-23
    17 Jalankan Program Satu Guru Hafidz Satu Desa, Riau Telah Miliki 34.271 Hafidz dan Hafidzah
    18 Pj Gubri Resmi Buka MTQ Ke 42 di Dumai
    19 Cuaca Cerah Berawan, Namun Tetap Harus Waspada, Masih Ada Potensi Hujan di Riau
    20 Hari Kartini, PHR Junjung Tinggi Kesetaraan dalam Berkontribusi Bagi Negeri
    21 Pj Sekda Harap MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau Berjalan Sukses dan Lancar
    22 Waspada, Masih Ada Hujan di Sebahagian Besar Wilayah Riau
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau