Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final All England 2020
Jumat, 13-03-2020 - 11:16:09 WIB
Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berstatus sebagai juara bertahan ganda putra All England.
TERKAIT:
   
 

BULETINSATI.COM -- Empat wakil Indonesia akan berebut tiket ke semifinal All England 2020, Jumat (13/3), termasuk dua ganda putra andalan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Dari 15 wakil yang dikirimkan Indonesia tinggal tersisa delapan di babak perempat final All England. Dua wakil berasal dari sektor ganda putra, dan dua lainnya dari ganda campuran.

Unggulan pertama ganda putra, Marcus/Kevin, bakal bertemu dengan pasangan Malaysia unggulan kedelapan, Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Pertandingan ketujuh di antara kedua pasangan bakal berlangsung pukul 17.00 waktu setempat atau sekitar pukul 24.00 WIB.

Dalam enam pertemuan sebelumnya, Minions selalu meraih kemenangan atas pasangan Malaysia tersebut.

Sedangkan sang juara bertahan Ahsan/Hendra bakal bertemu Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe yang menempati unggulan keenam. Ahsan/Hendra diperkirakan baru bermain pada Sabtu (14/3) dini hari sekitar pukul 04.00.

Ganda senior asal Indonesia itu sudah tujuh kali bertemu dengan Endo/Watanabe dan membukukan enam kemenangan.

Wakil Indonesia pertama yang akan berlaga dalam babak perempat final All England adalah Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti. Pasangan unggulan kelima itu akan menghadapi salah satu ganda campuran papan atas asal China, Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping.

Sedangkan Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja akan bertemu Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai asal Thailand.

Berbanding terbalik dengan catatan pertemuan wakil Indonesia di ganda putra yang unggul atas lawan-lawannya, wakil ganda campuran Indonesia kurang apik menghadapi lawan di perempat final. Praveen/Melati hanya sekali menang dari tujuh pertemuan melawan Wang/Huang, sementara Hafiz/Gloria selalu kalah dalam empat pertemuan melawan Dechapol/Sapsiree.

Jadwal Pertandingan Wakil Indonesia di Perempat Final All England 2020:

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (17.00 WIB)

Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (20.30 WIB)

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik (24.00 WIB)

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (04.00 WIB - Sabtu) (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Jadwal Wakil Indonesia di Perempat Final All England 2020
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024: Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan
    02 Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otonomi Daerah XXVIII Tahun 2024 di Surabaya
    03 Tim U-23 Indonesia Optimistis Redam Korea Selatan
    04 Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri
    05 Siswa SMAN 8 Pekanbaru Banyak Lulus SNBP di Perguruan Tinggi Ternama
    06 Masih Ada Hujan di Riau
    07 Dekati Batas Waktu Pelaporan SPT Tahunan Badan, Kanwil DJP Riau Kumpulkan Asosiasi se-Riau
    08 Pj Gubri Siap Jalankan Arahan Wapres Terkait Penanggulangan Bencana
    09 Pemprov Riau Gesah Persiapan Tari Massal untuk Event BBI-BBWI dan Lancang Kuning Carnival
    10 Presiden Tegaskan Pemerintah Hormati Putusan MK Soal Pilpres yang Final dan Mengikat
    11 Masih Ada Hujan, Waspada Petir Dan Angin Kencang
    12 OJK Riau Gelar Coaching Clinic Aplikasi Portal Perlindungan Konsumen (APPK) Bagi 38 PUJK di Riau
    13 Harga Bahan Kebutuhan Pokok di Pekanbaru Stabil Pasca Idul Fitri
    14 Pemprov Riau Sediakan 150 Stand UMKM Gratis di Gernas BBI dan BBWI, Begini Cara Daftarnya
    15 Israel Bersiap Giring Warga Palestina dari Rafah usai Tertunda
    16 Maret 2024, Impor Beras dan Gandum Melonjak
    17 Pj Gubri Akan Sentuh Infrastruktur Sampai ke 12 Kabupaten/Kota
    18 Disebutkan Media Korea, Shin Tae Yong Senjata Paling Berbahaya Indonesia
    19 Pj Gubri SF Hariyanto Minta BRS BPS Jadi Acuan Pengambilan Kebijakan Ekonomi
    20 Kepala Puskesmas Diingatkan Serius Jalankan Program Doctor On Call
    21 Hujan Sepanjang Hari, Waspada Petir Dan Angin Kencang
    22 Wujudkan Misi Untuk Kesejahteraan Umat, BRK Syariah Buka Sentra UMKM di Kantor Arifin Ahmad
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau