Epidemiolog Prediksi Varian Baru Covid Picu Gelombang 3
Rabu, 13-10-2021 - 11:29:00 WIB

TERKAIT:
   
 

JAKARTA -- Epidemiolog dari Universitas Griffith Australia Dicky Budiman memprediksi ancaman gelombang tiga virus corona (covid-19) yang kemungkinan besar bisa terjadi di Desember 2021, salah satunya dipicu oleh ancaman dari sejumlah varian baru mutasi virus SARS-CoV-2.

Dicky pun menilai, potensi lonjakan kasus covid-19 tak hanya terkait aktivitas Natal dan Tahun baru (Nataru). Relaksasi dari pemerintah yang juga mulai membuka akses masuk wisatawan mancanegara berpotensi besar membawa penularan baru varian covid-19.

"Kalau saya prediksinya akhir Desember atau awal Januari itu ada potensi gelombang tiga. Penyebabnya ya selain mobilitas warga yang mulai meningkat sebelum Nataru, kemudian ditambah varian Delta yang belum selesai lho ini, dan juga varian baru lain," kata Dicky saat dihubungi CNNIndonesia.com, Rabu (13/10).

Dicky menyebut, sejumlah negara saat ini tengah mengawasi pergerakan dan sebaran varian Mu dan C.1.2 lantaran dinilai sejumlah negara memiliki tingkat penularan dan keparahan gejala klinis yang cukup tinggi.

Pun varian Delta yang saat ini sudah menjadi penularan lokal menurutnya harus menjadi perhatian khusus pemerintah. Badan Penelitian dan Pengembangan Kementerian Kesehatan mencatat sudah ada ribuan variant of concern (VoC) di Indonesia. Rinciannya 3.114 kasus varian Delta, 65 kasus varian Alfa, dan 22 kasus varian Beta.

"Dari awal saya katakan ada dua varian baru yang kita harus waspadai yaitu Mu dan C.1.2. Varian Mu diduga mendekati setidaknya sama dengan Delta dalam kecepatan menginfeksi. Data 2-3 hari terakhir varian Mu juga bisa mendominasi Delta di Ekuador, berarti ini kan serius," jelasnya.

Selain itu, Dicky juga menilai capaian vaksinasi di Indonesia masih rendah. Per 12 Oktober pukul 18.00 WIB baru 58.720.535 orang dari sasaran 208.265.720 orang yang baru menerima vaksinasi lengkap. Artinya, baru 28,20 persen warga yang sudah mendapatkan proteksi lengkap dari pemberian vaksin.

Adapun dengan berjalannya waktu, Dicky menyebut daya imunitas yang dimiliki warga baik melalui antibodi alamiah melalui infeksi maupun melalui vaksinasi akan semakin menurun. Dengan kondisi itu, maka penularan covid-19 akan kembali mudah terjadi secara masif di tengah relaksasi pada mobilitas warga yang terjadi seperti saat ini.

"Ancaman gelombang ketiga ini sulit dihindari memang, meski kita tentu tidak berharap itu akan terjadi ya," ujar Dicky.

Gelombang Tiga Bisa Terjadi Kapan Saja
Dihubungi terpisah, Epidemiolog dari Universitas Airlangga Windhu Purnomo menilai ancaman gelombang tiga covid-19 di Indonesia bisa terjadi kapan saja bahkan sebelum Desember 2021. Ia menilai, relaksasi yang dilakukan pemerintah seperti pada perhelatan acara Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua juga dapat memicu lonjakan covid-19 mudah terjadi.

Windhu lantas menyinggung rencana pemerintah yang bakal menggelar event internasional World Superbike (WSBK) 2021 di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat pada pertengahan November mendatang. Pagelaran acara yang juga mengundang peserta dari negara lain itu bisa juga memicu penularan varian baru covid-19 di Tanah Air.

"Lonjakan itu tidak hanya terjadi di akhir atau awal tahun saja. Bisa saja terjadinya November, Desember, apalagi Nataru akhir Januari-Februari 2020, ya kita tentu tidak berharap, makanya masifkan upaya pencegahan-pencegahan itu," kata Dicky kepada CNNIndonesia.com, Rabu (13/10).

Windhu lantas menyoroti temuan 83 kasus covid-19 di pagelaran PON, meskipun positivity rate tidak lebih dari 2 persen, namun ia melihat bahwa temuan itu dapat menjadi klaster yang kemudian merebak di masyarakat lokal, mengingat masa inkubasi virus setidaknya membutuhkan waktu hingga 14 hari.

Windhu juga mengkritisi penerapan protokol kesehatan covid-19 saat PON XX di Papua, pasalnya Kementerian Kesehatan mengungkapkan ada tujuh atlet yang 'kabur' padahal masa karantina 5 x 24 jam belum rampung. Temuan itu menurut Dicky cukup menjadi landasan bahwa penerapan protokol covid-19 belum berjalan secara maksimal.

"Kita tahu ya meskipun kasus tidak banyak, tapi kita ingat bahwa kasus covid-19 ini dimulai 1-2 orang kemudian jadi berjuta-juta orang. Kan artinya sebenarnya kasus satu pun tidak boleh terjadi," ujar Windu.

Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 sebelumnya mewanti-wanti segenap masyarakat Indonesia untuk tetap waspada terhadap penularan covid-19, kendati jumlah sebaran kasus covid-19 di Indonesia mengalami penurunan dalam beberapa bulan terakhir.

Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Ganip Warsito menyebut, kewaspadaan juga harus ditambah mengingat Indonesia berpotensi 'dihantam' gelombang tiga covid-19 yang diprediksi terjadi akhir tahun 2021. (CNI)



 
Berita Lainnya :
  • Epidemiolog Prediksi Varian Baru Covid Picu Gelombang 3
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Polda Riau Kerahkan 3.508 Amankan Operasi Ketupat Lancang Kuning 2024
    02 Jelang Idulfitri, Pj Gubri Harap Seluruh Jajaran Amankan Arus Mudik
    03 Dishub Imbau Masyarakat Lapor Jika Temukan Jukir Liar
    04 Direksi BRK Syariah Lanjutkan Safari Ramadan Bersama Pemprov Kepri dan Berikan Bantuan CSR
    05 Yuk Baca Mudikpedia agar Mudik Ceria dan Penuh Makna
    06 Cuaca Cerah Berawan, Waspada 120 Hotspot Terpantau di Riau.
    07 Tingkatkan Sarana, Masjid Al Huda Pian Padang Natuna Terima Dabamas BRK Syariah
    08 Jabatan Pj Wali Kota Pekanbaru Muflihun Segera Berakhir, Pemprov Riau Segera Proses ke Kemendagri
    09 Indosat Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal
    10 Besok, Pj Gubri Akan Santuni 150 Anak Yatim Dalam Peringatan Nuzulul Quran di Masjid Raya Annur
    11 Safari Ramadan di Rokan Hilir, CSR BRK Syariah Kembali Disalurkan
    12 Para Pelaku Usaha Pemotongan Ayam di Pasar Belantik Siak Terima Surat Keterangan Halal
    13 Kick off Riau Sharia Week 2024: BI Gelar Capacity Building Nazhir Wakaf Produktif Bersama BWI Riau
    14 Masjid Al Fatah Kuansing Terima Dana CSR, Asisten I Pemprov Riau Ajak Menabung di BRK Syariah
    15 Disperindag Mulai Lakukan Tera Ulang di Sejumlah SPBU di Pekanbaru
    16 Cuaca Cerah Berawan, Waspada Puluhan Titik Panas Terpantau di Riau.
    17 BRK Syariah dan Pemprov Riau Salurkan Bantuan CSR Untuk Pembangunan Masjid Nur Ilham di Desa Semunai
    18 BKKBN Riau Tingkatkan Peran BKB
    19 OMBUDSMAN MENGAJI DAN BERBAGI DI MADRASAH ALIYAH MA’ARIF NU RIAU
    20 Konservasi Gajah PHR Mendunia, Raih Green World Environment Awards 2024 di Brasil
    21 Sebelum Mudik, Warga Pekanbaru Diimbau Pastikan Rumah Aman dari Kebakaran
    22 Pertamina Pastikan Pasokan BBM Cukup Saat Mudik Lebaran
     
     
    Galeri Foto | Advertorial | Indeks Berita
    Redaksi | Disclaimer | Pedoman Media Siber | Tentang Kami | Info Iklan
    © Buletin Satu - News information About Riau